Bakso Tahu

 



BAKSO

Bahan :
  1. Tahu ukuran sedang 6 potong
  2. Telur 1 butir
  3. Tepung terigu 70 gr
  4. Tepung tapioka 75 gr
  5. Bumbu kaldu 1 sachet (9 gr)
  6. Lada 1/2 sdt
  7. Bawang putih 1/2 sdt
  8. Gula 1/2 sdt

Cara Membuat :
  • Lumatkan tahu kemudian campur semua bahan
  • Bulatkan adonan
  • Didihkan air lalu masukkan bulatan tahu
  • Masak dengan api sedang hingga tahu mengapung.
  • Angkat. Tiriskan. Lanjut membuat kuah


KUAH

Bahan :
  1. Air 1 ltr
  2. Lada 1/2 sdt
  3. Gula 1/2 sdt
  4. Minyak goreng 2 sdm
  5. Bumbu kaldu 1 sachet
  6. Bawang putih 5 siung

Cara Membuat :
  1. Iris tipis bawang putih lalu tumis hingga kecoklatan
  2. Masukkan air, bumbu kaldu dan gula. Aduk dan Biarkan mendidih
  3. Masukkan lada. Aduk rata. Biarkan mendidih. Angkat


Bahan pelengkap :
  1. Bawang goreng
  2. Daun seledri
  3. Jeruk nipis
  4. Sambal


Note :
  1. Untuk antisipasi keasinan hendaknya Bumbu kaldu jangan dimasukkan sekaligus mengingat ukuran tahu dan telur berbeda serta terkadang penakaran tepung  juga biasa beda
  2. Kalau ada yang tersisa bisa disimpan di kulkas dengan cara tutup bakso dengan Cling wrap agar tidak mengeras, tidak berubah warna dan aromanya tetap seperti semula.




Brand Bahan :
💚Terigu : Kompas
💚Tepung Tapioka : Rose Brand
💚Lada : Ladaku
💚Bawang putih : Koepoe° Koepoe
💚Gula : Gulaku
💚Bumbu kaldu : Royco rasa sapi




|Resep| by Ratna Dg Bunga
19 Syawal 1444 H - Makassar

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Story about me

Perbedaan Body Lotion, Body Cream Dan Body Butter

Mengapa Butuh Hand Cream ?