Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2021

Bolu Santan Roti Tawar Kukus

Gambar
Cup 100 ml Bahan : Roti tawar 8 lembar Santan 130 ml (65 ml santan kental + 65 ml air) SKM 50 ml Gula 100 gr Telur 1 butir Cara membuat : Campur santan, SKM, gula dan telur. Aduk sampai tercampur rata dan gulanya larut Potong-potong roti tawar lalu campur dengan larutan santan. Aduk sampai santan terserap. Kukus 25 menit Brand bahan : 🍞 Roti tawar : Sari Roti jumbo 🍶SKM : Frisian Flag 💚Santan : Kara 💚 Gula : Gulaku |Resep| by Ratna Dg Bunga - Makassar

Apem Putih Santan Kukus

Gambar
Bosan dengan apem gula merah dan menggunakan kelapa parut ? Bisa dicoba apem yang pemanisnya menggunakan gula pasir dan tanpa kelapa parut melainkan santan.   Bahan : Tepung beras 300 gr Gula pasir 200 gr Ragi instan 1,5 sdt Santan 1 bks kecil (65 ml) Air 600 ml Garam 1/4 sdt Cara Membuat : Masak air 300 ml, gula pasir dan garam Campur tepung beras, santan dan air sisa yang dimasak Tambahkan larutan gula ke dalam adonan. Dinginkan Campur ragi ke dalam adonan, lalu diamkan satu jam Kukus kurang lebih empat puluh menit Brand Bahan : 💚 Tepung beras : Rose Brand 💚Gula pasir : Gulaku 💚Santan : Kara 💚Ragi instant : Fermipan | Resep|by Ratna Dg Bunga - Makassar